Ingin memiliki kencan yang baik tentunya kita harus mengetahui beberapa trik agar terhindar dari kencan yang salah. Kencan itu memang mudah tetapi ternyata tidak segampang untuk mengatakannya. inilah beberapa tips berkencan.
1. Insting
Dengarkanlah insting anda saat bertemu dengan seseorang melalui kencan online. Terkadang kita akan menemui sesuatu yang sangat berbeda dari kenyataan yang kita tahu.. Jika memang anda merasa kurang nyaman dengan kencan pertama cobalah untuk kencan kedua. Kesempatan ini dapat membuat Anda berpikir ulang dan mungkin akan mendapatkan kesan yang berbeda. Namun apabila kencan pertama dan kedua tiada bedanya segeralah anda cari kandidat yang lain.
2. Sinyal-sinyal
Memang tak mudah mendapatkan kencan yang sesuai dengan keinginan kita. Agar tehindar dari hubungan seperti ini, Anda perlu memerhatikan semua tanda. Misalnya, teman kencan Anda orang yang menyenangkan, tapi tak bisa berhenti membicarakan tentang mantannya. Ini pertanda bahwa dia belum siap untuk menjalin hubungan dengan orang lain.
3. Perhatikan sikapnya
Perkataan dan perbuatan terkadang tak sejalan. Oleh sebab itu, perhatikan bagaimana dia memperlakukan orang lain seperti pelayan, bartender, atau satpam. Untuk kasus yang berbeda, mungkin dia berkata siap menjalani hubungan jangka panjang, namun matanya berkata hal yang berbeda.
sumber:okezone
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar