Hamburger Bikinan Sendiri

Bookmark and Share

Suka makanan barat? Salah satu makanan barat yang terkenal adalah hamburger. Daripada repot-repot and mahal beli hamburger di luar, yuk kita coba buat sendiri! Dibawa ini nich resepnya!

Bahan Isi(1): sosis dan salad

Salad bisa berupa Selada, irisan timun, irisan tomat.

Siram semua sayuran diatas dengan mayones sesuai selera dan aduk rata.

Alternatif salad yang lain bisa dicampur dengan buah-buahan, yaitu irisan kecil nanas, irisan tipis wortel, irisan kecil kol, dan siram dengan mayones sampai rata sesuai selera

Masukkan semua salad dan sosis ke dalam roti burger, dan siap untuk di santap!

Bahan isi(2): Nugget ayam or ikan + selada segar

Nugget ayam atau ikan bisa membuat sendiri atau beli produk jadi. Jika ikhwah pengin buat sendiri, cukup siapkan adonan daging ayam/ikan giling (halus) dengan bumbu mrica, garam dan bawang putih (sesuai selera).

Buat bentuk pipih-pipih bulat dari adonan tersebut (dengan cetakan atau telapak tangan), dan panggang di atas pemanggang atau microwave. Sebagian orang juga suka dengan digoreng saja.

Jika sudah matang, masukkan nugget dan selada segar ke dalam roti burger

Nach, siap santap! Nggak perlu ke MacD!

www.indonesiaindonesia.com

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar

Powered By Blogger